Search

5 Akibat Memakan Makanan Haram


FIRMAN ALLAH SWT:
“Maka, hendaknya manusia memperhatikan makanannya”
[QS. 'Abasa, 80:24]

Ada 5 dampak buruk dari memakan makanan haram (secara zatnya) atau makanan yang berasal dari harta haram (secara perolehan-nya):

1. Tidak diterimanya amal.
“Ketahuilah, makanan haram jika masuk ke dalam perut salah seorang dari kalian, maka amalnya tidak diterima selama 40 hari”[HR.Thabrani]

2. Tertolaknya do’a.
“Perbaikilah makananmu, niscaya do’amu akan diijabah”[HR. Thabrani]

3. Mengikis keimanan.
“Tidak-lah peminum khamr, saat dia meminum khamr, dia tidak termasuk seorang mukmin.”[HR.Muslim]

4. Mencampakan pelakunya ke neraka.
“Tidaklah tumbuh daging dari makanan haram, kecuali neraka lebih utama baginya.”[HR.Tirmidzi]

5. Mengeraskan hati.
Imam Ahmad ditanya,
“Bagaimana agar hati mudah menerima kebenaran ?” Beliau menjawab, “Dengan memakan makanan halal.” [Thabaqat Al-Hanabiah 1/219].

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "5 Akibat Memakan Makanan Haram"

Posting Komentar