Search

Tes Kokologi: Tempat Sampah


Sebelum memulai tes kokologi, ada baiknya kamu mengetahui beberapa tips agar permainan kokologi menyenangkan (Isamu Saito):
1. Katakan hal pertama yang muncul di kepala anda
2. Mainkan bersama orang lain
3. Jangan berusaha mengira-ngira jawaban
4. Jujurlan dengan diri sendiri
5. Jangan membaca lembar jawaban lebih awal
6. Lihatlah reaksi orang lain (termasuk diri sendiri)
7. Tetaplah berpikiran terbuka.

Tempat Sampah

Kamu sedang jalan-jalan dan secara tidak sengaja menendang tempat sampah sampai jatuh berantakan. Apa yang kira-kira kamu lihat..??

a.) Nggak ada, tempat sampahnya kosong.
b.) Cuma sampah yang menyebar di jalanan.
c.) Hampir semuanya makanan.
d.) Semua sampah sudah dimasukkan ke sebuah kantong dengan rapi.

Silakan kamu jawab.

Pertanyaan ini memberi petunjuk apa yang ingin kamu sembunyikan dari orang lain. Jika sudah dijawab, lihat penjelasannya berikut.


Kalau memilih:

a.) Kamu tidak punya apapun untuk disembunyikan. Kamu sangat terbuka dan tulus terhadap orang lain.

b.) Kamu mencoba terbuka tetapi kenyataannya masih ada yang disembunyikan di pikiran kamu.

c.) Kamu adalah seorang paranoid dan tidak suka siapa pun mengetahui kehidupan pribadi kamu.

d.) Kamu bisa mengendalikan pikiran dan jarang memberi tahu orang lain apa yang kamu rasakan.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Tes Kokologi: Tempat Sampah"

Posting Komentar