Urban legend merupakan mitos atau legenda kontemporer yang seringkali dipercaya secara luas sebagai sebuah kebenaran. Kebanyakan berkaitan dengan misteri, horor, ketakutan, humor, atau bahkan kisah moral. Legenda urban tidak selalu berarti kisah bohong namun sama seperti kisah yang disebarkan dari mulut ke mulut. Legenda Urban juga sering dibesar-besarkan sehingga menjadi lebih sensasional. (Wikipedia)
Headless Horseman
Urban legend kali ini ceritanya dimulai saat seorang pria berjalan melewati kuburan yang terletak di pinggir sungai.
Ketika melewati salah satu kuburan, tiba-tiba kuburan itu bersinar terang, lalu merekah terbuka. Dari dalamnya, seekor kuda melompat keluar, dan di atasnya duduk seorang tak berkepala mengenakan seragam militer Hessian.
Dengan ketakutan pria itu berlari menyeberang jembatan. (Menurut kepercayaan, hantu tidak akan menyeberang air yang mengalir)
Nah, menurut cerita, si Headless Horseman ini terbunuh dan kehilangan kepalanya dalam Battle of White Plains di tahun 1776, dalam American Revolutionary War, berletak di antara New Jersey dan New York.
Kisah Headless Horseman ini juga sangat terkenal dan katanya masih banyak laporan masuk mengenai pertemuan dengannya.[]
Belum ada tanggapan untuk "Headless Horseman"
Posting Komentar